Melestarikan permainan pangkak Gasing
Bagi sebagian orang, tentu masih ingat indahnya masa kecil, takkala di lapangan tanah liat bersama teman-teman sepermainan memainkan permainan tradisional, yakni “Pangkak Gasing” atau permainan gasing.
Menurut Wikipedia, Gasing merupakan sejenis permainan yang boleh berputar pada paksinya, sambil mengimbang pada satu titik. Ada banyak sekali bentuk gasing, kebetulan gasing yang bayak dijumpai oleh penulis semasa kecil adalah yang berbentuk seperti buah jantung pisang, atau berbentuk ‘Gasing Jantung‘, seperti pada gambar.
Entah bagaimana ceritanya, Permainan gasing menjadi populer dikalangan Jemaat Gereja Kemah Injil Indonesia (GKII ) ‘Bethel” Sintang, dimana banyak yang memiliki gasing, baik anak kecil sampai orang dewasa.
Dan kebetulan, bertepatan dengan rencana Ucapan Syukur & Apresiasi Imlek 2566 yang oleh GKII Bethel dilaksanakan pada hari besok, Jumat, 27-02-2015, maka pada sore tadi Jemaat GKII Berkumpul melaksanakan kerja bhakti dilingkungan gereja.
Seusai kerja bhakti dan menikmati kue / minuman dari beberapa Jemaat (Tks. to Kel. Toni Dartriono & kel Alien), Peserta kerja bhakti yang sebagian besar nya bapak-bapak dan remaja, langsung tanding gasing di halaman belakang gereja. Namun sayang, salah satu ’empu gasing’ yakni, Bp. Raymon tidak dapat hadir. Yang hadir cuma ‘Sang rajawali’… π
Ada yang sudah ahli (sekelas master), ada juga yang masih belajar, sehingga salah dalam memangkak gasing. apalagi penulis, masih enggan terjun masuk permainan, karena belum dapat ‘menyintak’ gasing tsb, perlu belajar banyak …ha…ha…
Oleh karena itu, penulis cukup mengamati dan mempelajari ‘theory’ per-GASING-an dengan bermodalkan kamera pocket Canon untuk mengabadikan moment-moment tersebut ….
Rencananya, pada kunjungan Perkaria GKII Bethel Sintang ke GKII Ebenhaezer Balai Sepuak (15-17 Mei 2015), salah satu pertandingan persahabatan yang akan dilaksanakan adalah ‘permainan GASING’ ini, oleh karena itu, kita harus rajin berlatin untuk menghadapi kehebatan perkaria GKII Eben Haezer Balai Sepuak …. he..he… π
Salam Hangat Penulis
TU GKII Bethel π